Panada merupakan salah satu jenis roti goreng berasal dari Manado, Sulawesi Utara. Tidak seperti roti goreng biasa, panada memiliki isian ikan. Panada adalah salah satu kue khas Manado yang populer. Ada yang mengatakan kue ini merupakan pengaruh kuliner Belanda, ada yang mengatakan kue ini merupakan pengaruh kuliner Portugis karena bentuknya yang mirip kue pastel. Akan tetapi, diyakini kue ini merupakan pengaruh kuliner Spanyol karena sangat mirip dengan kue Empanada. Kue ini seperti roti goreng / donat (yang membedakan adalah penggunaan santan sebagai pengganti air dalam proses pembuatannya), yang diisi dengan ikan laut cakalang dibumbu pampis. Bumbu pampis adalah ikan cakalang dimasak dengan bawang merah, daun jeruk, kemangi, cabe merah, daun bawang, sedangkan ikannya disuir kecil-kecil. Bentuknya yang memiliki kemiripan dengan kue pastel membuat panada diyakini sebagai salah satu warisan Portugis yang sempat menduduki wilayah Manado. Sementara itu, kata “panada” sendiri kera